September 22, 2013

Trip to Kota Tua

Late post. Tapi daripada tidak di-share, lebih baik saya share sekarang. Hari itu, Minggu, 21 April 2013 (pas banget Hari Kartini), saya sengaja mengajak kedua orangtua saya ber- traveling di hari libur. Kebetulan ibu saya sedang berkunjung ke Jakarta, sekalian saja ajak beliau jalan-jalan.
Karena tanggalnya sebelum tanggal 25 (tanggal di mana saya gajian), akhirnya saya mengajak mereka berwisata murah meriah ke Kota Tua. Banyak museum yang bisa dikunjungi di sana. Saya pun langsung meng- arrange itinerary dadakan di otak, tanpa perlu dirancang matang-matang.
Destinasi pertama kami adalah Museum Bank Mandiri. Kebetulan sekali, ibu saya merupakan nasabah Bank Mandiri sehingga hanya dengan menunjukkan ATM Bank Mandiri, kami bertiga pun masuk secara gratis. Kalau tidak punya ATM Bank Mandiri, biaya masuknya pun cukup murah. Sekitar Rp 2.000 saja.

Mama & Papa bergaya seolah orang Belanda

Mesin Tik Wallpaper

Setelah puas berkeliling Museum Bank Mandiri, kami berencana mengunjungi Museum Bank Indonesia tetapi ayah saya lebih memilih Museum Fatahilah. Namun ibu saya tidak berani mengunjungi museum tersebut karena populer dengan cerita horor. Akhirnya, kami pun duduk-duduk di alun-alun Kota Tua sembari iseng memotret.

Cuma bergaya di depan Museum Fatahilah

Lanjut lagi ke destinasi berikutnya, yaitu Museum Seni Rupa dan Keramik. Museum ini salah satu yang belum saya kunjungi. Harga tiket masuknya pun tidak mahal. Cuma Rp 5.000.

Sebelum masuk museum seni rupa & keramik





di taman tengah museum




entah gambar apa di belakang



No comments:

Post a Comment