May 30, 2013

Info from writer (part 2)



  • Jangan lupa men-setting jam ponsel kamu hingga ke time zone-nya juga, biar alarm berbunyi tepat waktu.
  • Jika menginap di hostel, yang kamar mandinya sharing dengan yang lain, lebih baik mandi pagi-pagi—apalagi yang ingin jalan dari pagi—supaya tidak mengantre kamar mandi terlalu lama.
  • Jangan lupa mengisi botol minum kalian dengan air minum yang disediakan di hostel. Air mineral di Singapore agak mahal, jadi lebih baik kalian membawa minum sendiri dari hostel. Gratis pula.
  • Jika kalian tidak punya peta atau lupa mengambil di bandara, di hostel biasanya disediakan peta Singapore
  • Untuk yang tidak tahu suasana Sentosa Island, jangan khawatir! Karena di Sentosa Island atau di loket tiket masuk, terdapat peta Sentosa Island lengkap dengan 3 bahasa (Inggris, Jepang, dan Cina)
  • Harga di Chinatown bisa lebih murah lagi jika kalian berani menawar
  • Sempatkan sejenak mampir ke atap VivoCity yang terletak satu lantai dengan Sentosa Station. View-nya bagus untuk foto-foto




  • Jika mau mengunjungi USS, lebih baik jalan dari pagi-pagi supaya puas mencoba semua wahana
  • Song of The Sea memiliki jadwal tampil dan tiket nontonnya dapat didapat di Sentosa Station, dekat dengan loket tiket masuk Sentosa Island

No comments:

Post a Comment